149 Pramuka Gunungkidul Ikuti Seleksi Pramuka Garuda



GUNUNGKIDUL -- Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Gunungkidul menyelenggarakan Seleksi Penerima Tanda Pramuka Garuda yang bertempat di Sanggar Bakti Pramuka Gunungkidul, Sabtu-Minggu, 5-6 September 2020.

Penyelenggaraan kegiatan tersebut dimaksudkan dalam rangka memberikan motivasi kepada peserta didik (Pramuka Siaga, Penggalang, Penegak, dan Pandega) agar senantiasa mengamalkan Satya dan Darma Pramuka, meningkatkan kualitas dirinya secara berkelanjutan sampai dengan mencapai kecakapan setinggi-tingginya dan dapat menjadi teladan yang baik bagi sesama anggota Gerakan Pramuka maupun masyarakat luas, khususnya anggota muda.

Ketua Kwarcab Gunungkidul, Kakak BAHRON RASYID menyampaikan bahwasannya pengembangan kapasitas peserta didik dapat ditingkatkan dengan senantiasa memberikan motivasi dan penghargaan, sehingga peserta didik bersemangat untuk mencapai kecakapan setinggi-tingginya.

Perlu adanya sinergitas antara Kwartir Cabang sampai dengan Gugus Depan agar terjalin tujuan yang selaras dalam pengembangan potensi anggota muda. Mari bersama kita meningkatkan kualitas baik kompetensi peserta didik, kompetensi pembina, kompetensi pelatih, sampai dengan penguatan kelembagaan guna mencapai visi Gerakan Pramuka Gunungkidul yakni KOKOH, BERSINERGI, BERPRESTASI.



Ketua Tim Pembina Pengembangan Pramuka Garuda, Kakak WINARTO memaparkan bahwa Kwarcab Gunungkidul telah menerbitkan Surat Keputusan Nomor 9 Tahun 2020 tentang Petunjuk Pelaksanaan Pengembangan Pramuka Garuda sebagai pengembangan dari Surat Keputusan Kwarnas Nomor 38 Tahun 2017 tentang Petunjuk Penyelenggaraan Pramuka Garuda yang menjadi langkah awal Gerakan Pramuka Gunungkidul dalam meningkatkan kapasitas dan kualitas pembinaan bagi anggota muda.

Sasaran panduan dikhususan untuk para Pembina Satuan di Gugus Depan. Sasaran umum adalah seluruh peserta didik guna mencapai target Pramuka Garuda 1 % dari jumlah peserta didik yang ada di Gugus Depan.

Peserta yang mengikuti kegiatan tersebut sejumlah 149 pramuka, terdiri dari 21 Pramuka Siaga putra, 30 Pramuka Siaga putri, 23 Pramuka Penggalang putra, dan 75 Pramuka Penggalang putri.

__
Pewarta : Kak Heri Nur Rohmat

Post a Comment

0 Comments